Loading...

Gebyar SJTV

 

 

Sasmita Jaya TV merupakan televisi Pendidikan yang memiliki visi “Menjadi siaran televisi pendidikan yang unggul dalam menunjang pembelajaran, memfasilitasi kreativitas dan bakat peserta didik, serta sebagai pusat informasi berbasis teknologi”. Sebagai implementasi dari misi tersebut, maka diadakan Gebyar SJTV yang merupakan perpaduan antara kegiatan akademik dan kegiatan non akademik dan diakhiri dengan acara selebrasi. Kegiatan akademik meliputi berbagai macam skema magang, sedangkan kegiatan non akademik meliputi berbagai macam perlombaan. Pada tahun 2022 ini, SJTV kembali menyelenggarakan gebyar SJTV season 2 yang akan diselenggarakan mulai 1 November 2022 sampai dengan 10 Maret 2023. Mengangkat tema “Generasi Pintar, Kreatif, dan Inovatif”, beragam kegiatan telah disiapkan untuk memeriahkan acara tersebut diantaranya: 1) Magang (Teknik Penyiaran, Presenter, dan Pemasaran), 2) Lomba (Dakwah, Festival Film, Wirausaha Merdeka, Sasmita Berdendang, Stand Up Comedy, dan Video Kreatif), dan 3) Launching Program Baru (Kisah Inspirasi, Alice The Explorer, Kupas Kasus, dan How To). Melalui beragam kegiatan tersebut diharapkan dapat memfasilitasi mahasiswa maupun siswa dalam berkreasi dan berinovasi sesuai dengan bakat dan minat yang dimiliki Selanjutnya secara spesifik diadakannya.


Flyer Gebyar Season 2

Gebyar SJTV Season 2 bertujuan diantaranya

1.melalui kegiatan magang dapat memberikan pengalaman mahasiswa Program Studi Manajemen S-1, Sastra Indonesia S-1, dan Sastra Inggris S-1 Universitas Pamulang untuk belajar langsung di tempat kerja atau experiential learning dan ikut mensukseskan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM);

2.melalui kegiatan lomba dapat memberikan wadah mahasiswa dan atau siswa dari beberapa institusi di bawah naungan Yayasan Sasmita Jaya; dan mahasiswa aktif dari universitas-universitas seIndonesia; dan

3.mengenalkan program-program baru Sasmita Jaya TV ke khalayak ramai mulai dari civitas akademika dari institusi-institusi di bawah naungan Yayasan Sasmita Jaya sampai dengan masyarakat umum secara luas. Berdasarkan uraian di atas, maka dengan ini kami mengadakan Gebyar SJTV Season 2 dengan Tema “Generasi Pintar, Kreatif, dan Inovatif”.

Let’s Party With Gebyar SJTV Season 2!


YouTube player

Link Pendaftaran Magang : https://bit.ly/PENDAFTARANMAGANGSJTV2022
Link Pendaftaran Lomba : https://bit.ly/PENDAFTARANLOMBASJTV2022
Link Pedoman:
https://bit.ly/PEDOMANLOMBASJTV2022
https://bit.ly/PEDOMANMAGANGSJTV2022

Cookies help us deliver our services. By using our services, you agree to our use of cookies. More Information